PERBANDINGAN TINGKAT PENDAPATAN USAHA PENGOVENAN TEMBAKAU VIRGINIA MENGGUNAKAN BAHAN BAKAR KAYU DENGAN BAHAN BAKAR TONGKOL JAGUNG DI KECAMATAN JEROWARU KABUPATEN LOMBOK TIMUR

Sanjani, Novaria (2022) PERBANDINGAN TINGKAT PENDAPATAN USAHA PENGOVENAN TEMBAKAU VIRGINIA MENGGUNAKAN BAHAN BAKAR KAYU DENGAN BAHAN BAKAR TONGKOL JAGUNG DI KECAMATAN JEROWARU KABUPATEN LOMBOK TIMUR. Other thesis, Universitas Gunung Rinjani.

[img] Text
Abstrak.pdf - Published Version

Download (44kB)
[img] Text
NOVARIA SANJANI.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (532kB) | Request a copy

Abstract

Pertanian merupakan penyumbang ekonomi terbesar bagi negara. Dari 128,45 juta orang yang bekerja, terdapat 38,23 juta yang bekerja di sektor pertanian. Tembakau bisa dikatakan menjadi salah satu sektor yang dapat menyumbang pendapatan terbesar. Hasil cukai tembakau yang diperoleh pemerintah senilai Rp 179,83 triliun pada tahun 2020. Jumlah responden pada penelitian ini yaitu sebanyak 30 orang yang ditetapkan menggunakan teknik Quota Sampling. Kemudian jumlah sampel responden pada ketiga desa tersebut ditetapkan menggunakan metode Proposional Random Sampling. Dalam penelitian ini diajukan hipotesis yaitu: Terdapat perbedaan pendapatan usaha pengovenan tembakau virginia yang menggunakan bahan bakat kayu dengan bahan bakar tongkol jagung. Hasil penelitian yang diperoleh menunjukan bahwa rata-rata pendapatan pengguna bahan bakar kayu sebesar Rp 96.031.446, sedangkan pendapatan pengguna bahan bakar tongkol jagung sebesar Rp 112.948.103, sehingga didapati selisih pendapatan sebesar Rp 16.916.657. Berdasarkan hasil analisis Uji F diperoleh nilai Fhitung < Ftabel dengan nilai 1,033 < 2,480. Sehingga dapat dipastikan bahwa data yang dianalisis bersifat Homogen. Sedangkan hasil analisis Uji t diperoleh nilai dengan signifikasi 5 % didapatkan nilai Thitung < Ttabel dengan nilai 1.270 < 1,701 sehingga Ha diterima dan Ho ditolak.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Usaha Pengovenan, Kayu, Tongkol Jagung
Divisions: Fakultas Pertanian > S1 Agribisnis
Depositing User: Editor Perpustakaan UGR
Date Deposited: 29 Dec 2022 02:23
Last Modified: 29 Dec 2022 02:23
URI: http://repository.ugr.ac.id:1015/id/eprint/2003

Actions (login required)

View Item View Item