PENGARUH KUALITAS AUDIT DAN UKURAN KAP TERHADAP KEMAPUAN INVESTOR MEMPREDIKSI LABA DIMASA DEPAN (STUDI EMPIRIS PADA PERUSAHAN MAKANAN DAN MINUMAN YANG TERDAFTAR DI BEI TAHUN 2017-2021)

Saepullah, Muh. (2022) PENGARUH KUALITAS AUDIT DAN UKURAN KAP TERHADAP KEMAPUAN INVESTOR MEMPREDIKSI LABA DIMASA DEPAN (STUDI EMPIRIS PADA PERUSAHAN MAKANAN DAN MINUMAN YANG TERDAFTAR DI BEI TAHUN 2017-2021). Other thesis, Universitas Gunung Rinjani.

[img] Text
Abstrak.pdf

Download (289kB)
[img] Text
MUH. SAEPULLAH.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Perusahaan-perusahaan yang go public tersebut memiliki kewajiban untuk menyampaikan laporan keuangan yang telah diaudit oleh suatu Kantor Akuntan Publik, sehingga ketepatan waktu penyajian laporan dan kewajaran dari laporan keuangan tidak bisa diragukan.Laporan keuangan yang telah diaudit tersebut akan dipublikasikan untuk kepentingan investor, kreditor, pemerintah, dan masyarakat. Selanjutnya, para pihak tersebutakan memberikan respon atas informasi laba yang terdapat di dalam laporan keuangan tersebut, hasil r espon yang diperoleh ini ditunjukkan dengan perubahan harga saham yang bersangkutan. Penelitian ini bertujuan untuk Untuk mengetahui pengaruh kualitas audit terhadap kemampuan investor memperediksi laba dimasa depan, mengetahui pengaruh ukuran KAP terhadap kemampuan investor memperediksi laba dimasa depan dan mengetahui pengaruh kualitas audit dan ukuran KAP secara simultan terhadap kemampuan investor memperediksi laba dimasa depan. Metode Penelitian yang digunakan adalah Metode Pendekatan Kuantitatif, dengan menggunakan populasi sebanyak 30 Perusaaan yang terdaftar sebagai perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia priode 2017-2021. Adapun bersar sampel yang digunakan sebanyak 16 perusahaan yang memenuhi criteria dan merupakan perusahaan yang terdaftar sebagai perusahaan Manufaktur di Bursa Efek Indonesia priode 2017-2021. Sumber data yang digunakan adalah sumber data sekunder berupa laporan keuangan perusahaan yang diperoleh dari situs www.bei.co.id. Analisa data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Regerssi Linear Berganda dengan bantuan software SPSS Versi. 21 Berdasarkan hasil penelitian diketahui Variabel Kualitas Audit (X1) berpengaruh Positif dan signifikan terhadap kemampuan investor memperediksi laba dimasa depan pada Perusahan Makanan Dan Minuman Yang Terdaftar Di BEI Tahun 2017-2021, Variabel Ukuran KAP (X2) berpengaruh Positif dan signifikan terhadap kemampuan investor memperediksi laba dimasa depan pada Perusahan Makanan Dan Minuman Yang Terdaftar Di BEI Tahun 2017-2021 dan variabel Kualitas Audit dan Ukuran KAP secara bersama-sama (simultan) berpengaruh positif dan signifikan terhadap kemampuan investor memperediksi laba dimasa depan pada Perusahan Makanan Dan Minuman Yang Terdaftar Di BEI Tahun 2017-2021. Berdasarkan Hasil penelitian tersebut dapat disarankan agar Penelitian selanjutnya disarankan agar menggunakan metode pengukuran yang dilakukan oleh Collins et al. (1994) yaitu menggunakan metode return-earning regression, Penelitian selanjutnya disarankan untuk mempertimbangkan sumber lain untuk mendapatkan informasi terkait annual report perusahaan selain dari website BEI, misalnya mencari annual report dari web setiap perusahaan yang akan dijadikan sampel penelitian dan Penelitian selanjutnya disarankan tidak hanya ber pusat pada perusahaan makanan dan minuman namun diharapkan menambahkan sampel perusahaan lain untuk memperkaya hasil penelitian yang dilakukan

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Kualitas Audit, Aturan KAP, Laba Bersih
Subjects: Social Sciences > Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi > S1 Akuntansi
Depositing User: Editor Perpustakaan UGR
Date Deposited: 27 Jan 2023 19:59
Last Modified: 27 Jan 2023 19:59
URI: http://repository.ugr.ac.id:1015/id/eprint/2015

Actions (login required)

View Item View Item