POLA ASUH SINGLE PARENT (IBU) DALAM PENDIDIKAN ANAK (Studi pada single parent dengan profesi TKW, Pedagang, Buruh di Desa Masbagik Utara Baru Kecamatan Masbagik)

Murni, Sri (2023) POLA ASUH SINGLE PARENT (IBU) DALAM PENDIDIKAN ANAK (Studi pada single parent dengan profesi TKW, Pedagang, Buruh di Desa Masbagik Utara Baru Kecamatan Masbagik). Other thesis, Universitas Gunung Rinjani.

[img] Text
Abstrak.pdf

Download (191kB)
[img] Text
Sri Murni.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Tujuan yang ingin dicapai dalam pembahasan skripsi ini adalah: (1) Menggambarkan/ mendeskripsikan pola asuh yang diterapkan single parent di Desa Masbagik Utara Baru. (2) Untuk mengetahui peran single parent dalam pola asuh pendidikan anak di Desa Masbagik Utara Baru. Sumber data terdiri dari data primer dan sekunder. Data primer berupa wawancara secara langsung dengan informan dan data sekunder berupa berupa tempat, peristiwa serta observasi literatur. Pengambilan sampel penelitian menggunakan cluster sampling, sehingga mendapatkan 18 single parent ibu sebagai informan dalam penelitian ini yang memiliki anak masih jenjang sekolah dengan fokus penelitian dari SD sampai SMA yang berlokasi di Desa Masbagik Utara Baru Kecamatan Masbagik. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif deskriptif. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, wawancara, dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis model Miles dan Huberman dengan langkah-langkah: reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian, menunjukkan kesimpulan bahwa: (1) Pola asuh yang diterapkan oleh single parent ibu yang ada di Desa Masbagik Utara Baru adalah pola asuh permisif, demokratis dan pola asuh otoriter. Adapun yang paling dominan diterapkan adalah pola asuh permisif. (2) Peran single parent dalam pola asuh pendidikan anak di Desa Masbagik Utara Baru adalah dengan menjalankan peran ganda yaitu sebagai ibu dan ayah, mengakibatkan kurangnya waktu orang tua untuk memperhatikan pola asuh anak terutama dalam hal pendidikan anak, karena single parent harus bekerja demi memenuhi kebutuhan keluarga. Peran single parent dalam pola asuh pendidikan anak di Desa Masbagik Utara Baru terbagi menjadi dua yaitu single parent yang berperan aktif dalam pola asuh pendidikan anak dan single parent yang berperan kurang aktif.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Pola asuh, Single parent (ibu), Pendidikan anak
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Akuntansi
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > S1 Pendidikan Akuntansi
Depositing User: Editor Perpustakaan UGR
Date Deposited: 31 Oct 2023 06:37
Last Modified: 31 Oct 2023 06:37
URI: http://repository.ugr.ac.id:1015/id/eprint/2191

Actions (login required)

View Item View Item